City of Thousand Smiles

Wali Kota Hadiri Musrenbang RKPD Tahun 2022

0

PANGKALPINANG, DISKOMINFO – Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Pangkalpinang Tahun 2022 dengan tema Penguatan Pembangunan Ekonomi dan Kesehatan Masyarakat Menuju Daya Saing Daerah, di ruang pertemuan Bappeda dan Litbang Kota Pangkalpinang, Selasa (30/3/2021).

Maulan Aklil yang kerap disapa Molen mengatakan, musrenbang diadakan untuk menentukan sikap pemerintah dalam mengatasi pelbagai problematika terutama terkait pandemi Covid-19.

“Kita harus serius dalam menyikapi tatanan pemerintahan, masyarakat, ekonomi, dan sosial budaya agar tidak jatuh dan terus melaksanakan tugas dan perannya masing-masing dalam kehidupan sekarang di masyarakat,” tutur Molen.

Dia menambahkan, kesejahteraan OPD tetap menjadi satu yang diprioritaskan. Tentunya harus seimbang dengan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

“Khusus untuk OPD, saya berharap kita bisa survive, semangat dan pintar berakrobat serta menari diantara kondisi yang berbeda ini. Ayo kita bersama-sama menyelesaikan permasalahan ini dengan membuang ego,” ujarnya.

Molen meminta jajarannya selalu duduk bersama satu meja dalam menyelesaikan setiap permasalahan dan melaluinya dengan musyawarah serta mufakat. .

“Kondisi sekarang membuat kita harus pintar melihat musibah sebagai peluang untuk melompat lebih tinggi,” kata Molen.

Dia berharap Covid-19 segera berakhir sehingga seluruh tujuan dan pengerjaan tugas yang terhambat selama pandemi dapat terlaksana. (eka)

 

Sumber : Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pangkalpinang

Penulis : Eka

Fotografer : Eka

Editor : Zulfahmi / Ira

Leave A Reply

Your email address will not be published.